Ninja

Sabtu, 17 Desember 2011

Jakarta Berpotensi Hujan dan Angin Kencang

BERITAJAKARTA.COM — 17-12-2011 19:22
Warga yang tinggal di DKI Jakarta dan sekitarnya diminta meningkatkan kewaspadaan. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi, dalam tiga hari ke depan wilayah Jakarta, Bogor Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) berpotensi hujan disertai petir dan angin kencang.

Kepala Bidang Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Harry Tirto Djatmiko, mengatakan hujan dengan intensitas ringan atau pun lebat berpotensi terjadi pada sore dan malam hari. “Ada baiknya masyarakat meningkatkan kewaspadaan, karena dalam waktu tiga hari ke depan Jakarta berpotensi hujan ringan-lebat yang kemungkinan disertai petir dan angin kencang," katanya, Sabtu (17/12).

Dijelaskannya, potensi hujan ringan kemungkinan terjadi dengan intensitas 0,1-5,0 milimeter per jam atau 5-20 milimeter per hari. Sementara, potensi hujan lebat kemungkinan terjadi dengan intensitas 10,0-20 milimeter per jam atau 50-100 milimeter per hari.

Selain disertai angin yang bertiup cukup kencang, hujan juga disertai adanya petir. Ia memprediksi, tiupan angin biasanya berkecepatan di atas 40 kilometer per jam. Dalam masa seperti ini, biasanya hujan cukup deras walau hanya sebentar.

"Biasanya kalau hujan turun secara sporadis, itu sangat deras. Itu berpotensi menimbulkan genangan walau hanya sebentar. Masyarakat agar tidak berteduh di bawah pohon atau papan reklame jika hujan sporadis disertai angin kencang dan petir terjadi," katanya.

Reporter: amin | Editor: dunih

സുംബെര്‍: beritajakarta